Laksanakan Webinar, HUMANIERA Hadirkan Ratusan Peserta

UJARAN.MAKASSAR – Himpunan Mahasiswa Jurusan Ilmu Administrasi Negara (HUMANIERA) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) Makassar sukses melaksanakan Webinar Nasional yang diselenggarakan secara virtual, Sabtu (05/12/20).

Mengusung tema “Birokrasi dalam Pusaran Pilkada 2020,” Pelaksana menghadirkan Prof. Agus Pramusinto sebagai Keynote Speaker (Pembicara Utama) serta Prof. Hanif Nurcholis dan Burhanuddin sebagai narasumber.

Saat diwawancarai oleh wartawan Ujaran.co.id, Ketua Umum HUMANIERA, Andi Mitha Monalisa Br, mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan peningkatan efektifitas pengawasan Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk membangun dan meningkatkan efektifitas dan efisiensi dalam pengawasan netralisasi ASN,” ujarnya.

Selain itu, ia juga berharap kegiatan tersebut dapat menjadi acuan dalam menentukan pusaran politik terkait Pemilihan Umum (Pemilu).

“Harapan saya kegiatan ini bisa menjadi pengetahuan berikutnya kepada teman-teman dalam menentukan pusaran politik terkait pemilu dan terkhususnya juga ASN. Karena dalam webinar tadi ada beberapa ASN yang bergabung. Semoga ilmu dan hasil sharing dapat bermanfaat untuk semua kalangan yang bergabung tadi,” pungkasnya.

Diketahui, webinar tersbut dipandu oleh Abdi sebagai moderator dan diikuti lebih dari 200 (dua ratus) peserta. (Kasmir)

0 Comments