PSM Makassar Harus Ikhlas Bermain Imbang

Foto: PSM Makassar vs Bhayangkara FC saat bertanding di ajang Piala Kemenpora. (sumber: bola.com)

UJARAN.MAKASSAR – PSM Makassar melawan Bhayangkara Solo FC pada Pekan ke – 2 Piala Menpora 2021 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang. Sabtu, (27/03/2021) sore.

Menit ke -5 wasit melayangkan kartu kuning pertamanya kepada Erwin Gutawa setelah melanggar pemain Bhayangkara Solo FC.

Pertandingan babak pertama akhirnya diungguli lebih dulu oleh The Guardian Bhayangkara Solo FC melalui gol yang dicetak oleh Arthur Bonai pada menit – ke 7.

Bola tersebut berawal dari umpan Sani Rizky Fauzi yang berhasil dimanfaatkan Arthur Bonai untuk membobol gawang Hilmansyah.

Tak berselang lama PSM Makassar melakukan serangan balik namun sayang bola yang dimainkan Yakob Sayuri gagal menembus gawang Bhayangkara Solo FC .

Renan Silva diganjar kartu kuning oleh wasit pada menit ke – 21 setelah melakukan pelanggaran terhadap pemain PSM Makassar.

Bhayangkara Solo FC beberapa kali kembali mendapatkan peluang namun lagi – lagi gagal penetrasinya berhasil dihalau oleh Kiper juku Eja Hilmansyah.

Lima menit terakhir pertandingan babak pertama Abdul Rahman melakukan tendangan spekulasi dari luar kotak pinalti namun bola hanya menyentuh mistar gawang.

Sutanto Tan kembali mendapatkan peluang tetapi bola sepakannya berhasil ditahan oleh kiper The Guardian.
Hingga pertandingan babak pertama usai, skor 0-1 bertahan antara PSM Makassar melawan Bhayangkara Solo FC.

Mengawali pertandingan babak kedua, Yakob Sayuri berhasil memperkecil kekalahan dengan mencetak gol pada menit ke- 49.
Pemain yang berasal dari kepulauan Yapen tersebut mendapat umpan dari passing Aji Kurniawan atas bola umpan dari Hasyim Kipuw.

Yakob Sayuri kembali melakukan penetrasi pada menit ke – 59 namun bola berhasil diamankan oleh pertahanan Bhayangkara Solo FC.

Sani Rizky melakukan serangan balik tetapi bola tendangannya menyamping ke arah kanan gawang yang dijaga Hilmansyah.

Menit ke – 79 Evan Dimas melakukan shooting ke arah titik pinalti, hanya saja bola berhasil diamankan oleh pertahanan PSM Makassar.

Rasyid Bakri mencoba melakukan penetrasi lalu diumpan kepada Saldy namun bola gagal menembus gawang Bhayangkara Solo FC.

Peluang terakhir oleh bhayangkara Solo FC yang berhasil dihalau oleh pemain Juku Eja menjadi penutup pertandingan babak kedua.

Skor 1-1 antara PSM Makassar melawan Bhayangkara Solo FC tak berubah hingga pertandingan babak kedua berakhir dengan hasil imbang.

(Red/Tynha)

0 Comments