Jadi Pemateri LKPK, Ini Kata Wahyu Soal Organda Sinjai Selain Permata

Foto: Wahyu Pratama Hasbi (baju hitam) saat memaparkan materinya.

UJARAN.MAKASSAR – Pendiri Perhimpunan Mahasiswa Panrita Kitta (Permata), A. Wahyu Pratama Hasbi menjadi pemateri Selayang Pandang pada kegiatan LKPK Permata di Baruga Paralegal, Minggu dini hari, (05/06/22).

Dalam menyampaikan materinya, Wahyu mengatakan kepada peserta LKPK bahwa terbentuknya Permata tidak lain adalah untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kolaborasi.

“Terbentuknya Permata ini tidak lain adalah untuk mempererat silaturahmi antara mahasiswa Sinjai. Selain itu tujuannya adalah untuk meningkatkan kolaborasi untuk membangun daerah asal kita yang sama-sama kita cintai, Sinjai,” ujarnya.

Selain itu, Wahyu juga mengajarkan agar peserta LKPK tersebut tidak mengedepankan ego masing-masing dalam berlembaga.

“Jadi teman-teman harus ingat, tujuan kita dilembaga ini adalah untuk kolaborasi dan silaturahmi yang baik. Jangan sekali-kali teman-teman mengedepankan ego dan menutup diri dari teman-teman se-Daerah yang menuntut Ilmu di lembaga lain. Karena tujuan utama kita semua sama, yaitu untuk membangun Sinjai,” tegasnya. (Red/K.A)

0 Comments