Jadi Plt Lurah Tamalanrea Jaya, Alamsyah Ajak Semua Elemen Kerja Tim

UJARAN.MAKASSAR – Kepala Kelurahan Tamalanrea Jaya, kecamatan Tamalanrea, kota Makassar, berganti.

Ibu Ruhani yang telah memasuki masa pensiun, kini digantikan oleh suaminya, Alamsyah sebagai pelaksana tugas (Plt) Lurah Tamalanrea Jaya.

Alamsyah merupakan ASN yang menjabat sebagai kepala seksi kebersihan di Kelurahan Buntusu, Kecamatan Tamalanrea.

Setelah menerima SK, Plt lurah Alamsyah pun langsung memimpin rapat koordinasi bersama seluruh staf dan angggota satgas kebersihan di baruga kantor kelurahan Tamalanrea Jaya, Perum. Dosen Unhas, Jumat pagi (1/7).

“Alhamdulillah, saya diberi amanah sebagai pelaksana tugas lurah Tamalanrea Jaya. Tentu amanah ini harus dijalankan dengan baik dan penuh tanggungjawab,” kata Alamsyah.

Dihadapan para staf dan petugas kebersihan, Alamsyah meminta agar semua menjaga kebersamaan dan kekompakan dalam menjalankan tugasnya masing-masing.

“Kita harus kerja tim, dan membangun komunikasi yang baik dengan semua elemen warga. Kita tidak bisa kerja sendiri-sendiri, semua harus bergerak bersama dan menjaga kekompakan,” ujarnya.

“Kalau ada masalah atau kendala di lapangan saat menjalankan tugas, segera laporkan kepada saya. Intinya semua harus berjalan normal, fokus dengan pekerjaan masing-masing,” imbuh Alamsyah

0 Comments