Krisis Lingkungan, Pemuda Pajokka Balocci Bentuk PESAN

Pembentukan Kelompok Pemuda Sadar Lingkungan (PESAN)

UJARAN.PANGKEP – Krisis kerusakan terhadap lingkungan saat ini sangat memprihatinkan, utamanya pada pengelolaan sampah yang saat ini masih menjadi problem yang sangat luar biasa.

Lingkungan yang semakim tercemar, ternyata mendorong Pemuda yang tergabung didalam Pajokka Balocci membentuk Kelompok binaan yaitu Pemuda Sadar Lingkungan (PESAN) yang dimusyawarahkan bersama pada Hari Sabtu, 2 Juli 2022 di Sekretariat Pajokka Balocci dan terpilih saudara Rahmat Izzul Haq menjadi Ketua.

Founder Pajokka Balocci, mengatakan “Pembentukan Kelompok binaan ini sebagai upaya penyelamatan lingkungan dari pencemaran dan kerusakan lingkungan yang makin masif terjadi. Sekaligus membantu memberikan sosialisasi kepada masyarakat dampak dari pengelolaan sampah yang buruk dapat mengakibatkan kerusakan lingkungan yang panjang,” ujarnya.

Zul sebagai ketua terpilih mengatakan “Program awal yang akan kami lakukan adalah pengaktifan kembali Bank Sampah dan menjadikan salah satu kampung untuk menjadi kampung proiklim. Harapan kami, dengan terbentuknya kelompok Pemuda Sadar Lingkungan (PESAN) bisa berkolaborasi dengan masyarakat, pemerintah dan pihak swasta untuk bersama memberikan edukasi dan aksi nyata terhadap perlindungan lingkungan dari kerusakan dan pencemaran,” ungkapnya.

Pembentukan Kelompok Pemuda Sadar Lingkungan (PESAN) dilakukan secara musyawarah mufakat dengan Ketua terpilih Zul, Sekretaris Naya dan Bendahara Fina. (Red/As)

0 Comments