UJARAN.CO.ID, Maros– Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) angkatan 76 Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar melaksanakan seminar program kegiatan di Desa Tunikamaseang, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, pada Senin, 13 Januari 2025.
Acara ini dihadiri oleh tokoh masyarakat dan pemerintah daerah, di antaranya Kasi Trantibum Kecamatan Bontoa, Bapak Andi Firman, S.E.; Sekretaris Desa Tunikamaseang, Bapak Hasrul, S.E., M.M.; Kepala Dusun Kassijala, Bapak M. Yahya juga beberapa Kepala Dusun; serta para tokoh agama dan pemuda Desa Tunikamaseang.
Dalam sambutannya, Bapak Andi Firman, S.E., mengapresiasi kehadiran mahasiswa KKN di wilayah tersebut.
"Saya harap program ini berjalan dengan baik dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat," ujarnya.
Sekretaris Desa Tunikamaseang, Bapak Hasrul, S.E., M.M., juga menyampaikan harapan besar terhadap kontribusi mahasiswa KKN.
"Kami segenap pemerintah desa berharap hadirnya mahasiswa KKN mampu mendorong gerakan berkelanjutan di desa ini serta menciptakan kolaborasi yang positif antara masyarakat dan mahasiswa," katanya.
Sementara itu, Koordinator Desa KKN, Rezky Ababil Garda Cakra Buana, menjelaskan bahwa program-program yang dirancang bertujuan untuk memperkuat nilai gotong royong dan harmoni di masyarakat.
"Kami berharap segala program yang kami jalankan dapat meningkatkan semangat gotong royong dan menciptakan hubungan yang harmonis di tengah masyarakat Desa Tunikamaseang," ungkapnya.
Kegiatan seminar ini memperkenalkan berbagai program yang akan dilaksanakan mahasiswa KKN, seperti pengembangan masyarakat melalui pendampingan belajar, gotong royong, pengembangan potensi lokal, dan program kesehatan. Semua inisiatif tersebut dirancang untuk memberikan dampak berkelanjutan bagi masyarakat setempat.
Seminar ini mendapatkan antusiasme yang tinggi dari masyarakat dan tokoh daerah. Kolaborasi antara mahasiswa KKN 76, pemerintah desa, dan masyarakat diharapkan dapat menjadi langkah awal menuju pengembangan Desa Tunikamaseang yang lebih baik.
Citizen Reporter: Mahyuddin
0 Comments