![]() |
Dalam upaya mengawal misi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming melakukan kunjungan kerja ke Pasar Anyar, Tangerang, Banten, pada Jumat (24/01/2025). |
Didampingi Pj. Gubernur Banten A. Damenta, Pj. Walikota Tangerang Nurdin, Kepala Balai Prasarana Permukiman PUPR Wilayah Banten Luciana Angelin Narua, dan Kepala PD Pasar Tangerang Titien Mulyati, Wapres meninjau langsung fasilitas modern yang tengah dibangun di atas lahan seluas 27.220 meter persegi.
“Pasar tradisional seperti Pasar Anyar memiliki peran strategis dalam menghubungkan produsen lokal dengan konsumen, sehingga menjadi fondasi utama dalam memperkuat ekosistem ekonomi kerakyatan, ujarnya.
Wapres optimistis, revitalisasi ini akan menjadikan Pasar Anyar sebagai model pasar tradisional modern yang efisien, ramah lingkungan, dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. “Kami berharap fasilitas baru ini dapat meningkatkan daya saing para pedagang serta menarik lebih banyak pengunjung, ujarnya.
Revitalisasi ini dirancang untuk mengakomodasi 1.677 unit kios dan los pedagang dengan area perdagangan basah, sembako, hingga layanan publik seperti masjid, ruang olahraga, dan ruang terbuka hijau. “Pasar ini akan menjadi pusat ekonomi modern yang tetap mengutamakan kenyamanan pengunjung, ujarnya.
Salah satu pedagang, Wahyu, yang telah berjualan bawang selama 24 tahun di Pasar Anyar, turut mengungkapkan harapannya. “Semoga setelah revitalisasi ini, dagangan semakin lancar dan pasar menjadi lebih ramai, ujarnya.
Proses revitalisasi juga mencakup gerai pelayanan publik Pemerintah Kota Tangerang yang dirancang untuk memberikan pengalaman belanja yang nyaman dan terpadu. Fasilitas ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus menciptakan lapangan kerja baru.
Kepala PD Pasar Tangerang, Titien Mulyati, menyampaikan bahwa revitalisasi ini selaras dengan visi pemerintah dalam mendorong pembangunan pasar tradisional yang berdaya saing. “Kami ingin menciptakan pasar yang tidak hanya menjadi tempat jual beli, tetapi juga menjadi pusat aktivitas ekonomi dan sosial masyarakat, ujarnya.
Wapres Gibran menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah pusat dan daerah dalam mewujudkan pasar tradisional masa depan. “Dengan pendekatan modern dan pengelolaan yang baik, kita optimistis dapat memperkuat perputaran roda ekonomi lokal, ujarnya.
Revitalisasi Pasar Anyar menjadi bukti nyata komitmen pemerintah dalam mendorong pembangunan infrastruktur berbasis masyarakat untuk mencapai ekonomi kerakyatan yang lebih kokoh dan berdaya saing.
0 Comments